KILAS TANGERANG
Advertisement
  • Home
  • Kilas Tangerang
  • Nasional
  • Internasional
  • Ekonomi
  • Pendidikan
  • Polhukam
  • Bisnis
  • Budaya
  • Komunitas
  • Tips
  • Ramadhan
No Result
View All Result
KILAS TANGERANG
Home Internasional

Bersiap, Kantor ACT Segera Hadir di Palestina!

redaksi by redaksi
21 Februari 2021
in Internasional
0
Bencana Alam Kepung Jabodetabek, Inilah Respons Tanggap Darurat ACT

Ilustrasi. Menguatkan aksi-aksi kemanusiaan yang sudah dilakukan sebelumnya, Aksi Cepat Tanggap semakin memantapkan pijakan dengan membuka kantor representatif di Gaza. (Kredit foto : ACTNews)

Kilastangerang.com, JAKARTA – Sahabat Dermawan patut berbahagia, sebab Februari ini, Aksi Cepat Tanggap akan membuka kantor representatif di Gaza, Palestina. Aksi Cepat Tanggap akan berkedudukan di wilayah Alminaa, Gaza Barat. Daerah tersebut merupakan zona hijau untuk kantor-kantor lembaga kemanusiaan internasional.

Kehadiran ACT di Gaza menjadi pengukuh langkah kemanusiaan yang bertahun-tahun telah dilakukan. Kepala Global Philanthropy Network ACT Karina Yusmaniar menjelaskan, kehadiran ACT menjadi bentuk totalitas ACT membersamai saudara di Gaza.

“Insyaallah, dengan kehadiran ACT di sana, kita semakin memaksimalkan aksi kemanusiaan, menguatkan kepercayaan, dan menguatkan aksi-aksi kita sebelumnya yang sudah berjalan seperti Humanity Water Tank, Sister Family Palestine-Indonesia, dan Wakaf Rumah untuk keluarga Palestina,” kata Karina, Kamis (18/2/2021).

Saat ini kantor ACT di Gaza sedang tahap renovasi dan persiapan akhir. Selain karyawan, ACT di Gaza juga akan dibantu oleh relawan global yang antara lain terdiri dari mitra-mitra ACT.

BACAJUGA

Diplomasi Kemanusiaan Lewat Daging Kurban

Banjir di Afganistan Tewaskan 400 Jiwa, Mari Kirimkan Bantuan Terbaik

Pawai Bendera Israel Serang Warga Palestina, 145 Orang Terluka

Zakat Fitrah dari Indonesia Diterima Hampir 5.000 Mustahik di Berbagai Negara

Beri Kesempatan Buka Puasa, Laga Burnley vs Southampton Dihentikan

“Alhamdulillah, kami sudah menunjuk satu orang sebagai kepala cabang. Beliau seorang ibu, warga Gaza, yang punya banyak pengalaman di bidang kemanusiaan bertahun-tahun,” terang Karin.

Baca Juga:  Keluarga Asuh Palestina Persaudarakan Dermawan dengan Saudara yang Membutuhkan

Cabang ACT di Gaza akan diresmikan secara seremoni akhir Februari ini. Tim ACT di Gaza juga akan mengundang sejumlah tokoh lokal dalam peresmian nanti. Saat peresmian nanti, ACT juga akan menyiarkan kondisi terkini yang ditayangkan melalui kanal-kanal media sosial Aksi Cepat Tanggap. [Sumber : news.act.id]

Tags: ACT PalestinaKantor ACT PalestinaSolidaritas Kemanusiaan Dunia Islam (SKDI)
ShareTweetSendShareSend
Previous Post

Waspada Banjir, Tiga Pintu Air di Jakarta Berstatus Siaga Satu

Next Post

Meluaskan Sedekah Pangan di Tengah Meningkatnya Kemiskinan di Bekasi

redaksi

redaksi

Tinggalkan Balasan Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Plugin Install : Widget Tab Post needs JNews - View Counter to be installed
  • Trending
  • Comments
  • Latest
Bupati Tangerang

Bupati Tangerang Klaim Wabah PMK Sudah Melandai

8 Agustus 2022
chikungunya

Belasan Warga di Kota Tangerang Terindikasi Penyakit Cikungunya

25 Juli 2022
vaksinasi

Vaksinasi Booster di Kota Tangerang Hampir Capai 50 Persen

22 Juli 2022
Siswa Korban Pencabulan di Tangerang Mendapatkan Pendampingan

Siswa Korban Pencabulan di Tangerang Mendapatkan Pendampingan

21 Juli 2022
Bithealth, Solusi Transformasi Digital Industri Healthcare Indonesia

Bithealth, Solusi Transformasi Digital Industri Healthcare Indonesia

18 Juli 2022
KILAS TANGERANG

© 2020 Kilas Tangerang.

Navigate Site

  • Tentang Kami
  • Redaksi
  • Disclaimer

Follow Us

No Result
View All Result
  • Home
  • Kilas Tangerang
  • Nasional
  • Internasional
  • Ekonomi
  • Pendidikan
  • Polhukam
  • Bisnis
  • Budaya
  • Komunitas
  • Tips
  • Ramadhan

© 2020 Kilas Tangerang.