KILAS TANGERANG
Advertisement
  • Home
  • Kilas Tangerang
  • Nasional
  • Internasional
  • Ekonomi
  • Pendidikan
  • Polhukam
  • Bisnis
  • Budaya
  • Komunitas
  • Tips
  • Ramadhan
No Result
View All Result
KILAS TANGERANG
Home Internasional

Bantuan Pangan Hadir untuk Pengungsi Uighur di Turki Saat Karantina Wilayah

redaksi by redaksi
17 Mei 2021
in Internasional
0
Bantuan Pangan Hadir untuk Pengungsi Uighur di Turki Saat Karantina Wilayah

Kredit foto : ACT

Kilastangerang.com, KAYSERI – Pemerintah Turki memberlakukan karantina (lockdown) nasional sejak Kamis (29/4/2021) hingga pertengahan Mei mendatang. Kebijakan tersebut berlaku dikarenakan kasus penyebaran Covid-19 di Turki yang terus melonjak. Data Organisasi Kesehatan Dunia menyebutkan total kasus positif Covid-19 di Turki per Ahad (2/5/2021) telah mencapai 4.849.408 kasus, dengan diikuti 40.504 kasus kematian.

Karantina yang diterapkan pemerintah Turki turut berdampak pada kehidupan pengungsi Uighur di sana. Berdasarkan laporan yang dihimpun Tim Global Humanity Response Aksi Cepat Tanggap, banyak pengungsi Uighur, terutama di Kota Kayseri, yang kesulitan mendapatkan pekerjaannya imbas kebijakan tersebut.

“Alhasil banyak dari mereka yang tidak memiliki pemasukan untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari, terutama kebutuhan pangan saat Ramadan,” cerita Amir Firdausi dari Tim GHR ACT.

Berikhtiar meredam krisis yang dialami pengungsi Uighur, ACT mengantarkan amanah Sahabat Dermawan berupa paket pangan kepada diapora Uighur di Karyseri. Sejumlah 300 jiwa menerima manfaat dari bantuan yang didistribusikan Selasa-Sabtu (25-29/4/2021) lalu.

BACAJUGA

Diplomasi Kemanusiaan Lewat Daging Kurban

Banjir di Afganistan Tewaskan 400 Jiwa, Mari Kirimkan Bantuan Terbaik

Pawai Bendera Israel Serang Warga Palestina, 145 Orang Terluka

Zakat Fitrah dari Indonesia Diterima Hampir 5.000 Mustahik di Berbagai Negara

Beri Kesempatan Buka Puasa, Laga Burnley vs Southampton Dihentikan

Bantuan pangan diantarkan langsung ke tempat tinggal para pengungsi. Melewati lorong-lorong sepi dan gang sempit, relawan ACT menggotong langsung bantuan-bantuan pangan hingga ke depan pintu. Senyum semringah para pengungsi menyambut kedatangan relawan.

Baca Juga:  Zionis Israel dan Covid-19 Menjadi Ancaman Palestina Saat Ini

“Berkat kedermawanan, kini kelaparan yang dikhawatirkan para pengungsi bisa diminimalisir. Insyaallah, keluarga pengungsi Uighur dapat menjalani sisa Ramadan ini dengan lebih tenang,” tutur Amir.

Di akhir laporan Amir menegaskan, potensi Turki untuk memperpanjang karantina wilayah masih ada. Ia berharap para dermawan dapat terus memberikan bantuan agar para pengungsi Uighur dapat tetap terhindar dari kelaparan.[Sumber: News.act.id]

ShareTweetSendShareSend
Previous Post

Warung Kopi Menjadi Satu-satunya Harapan Keluarga Muntiah Mencari Sesuap Nasi

Next Post

Aliran Berita Keluar dari Gaza Diputus Agresi Zionis Israel

redaksi

redaksi

Tinggalkan Balasan Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Plugin Install : Widget Tab Post needs JNews - View Counter to be installed
  • Trending
  • Comments
  • Latest
Bupati Tangerang

Bupati Tangerang Klaim Wabah PMK Sudah Melandai

8 Agustus 2022
chikungunya

Belasan Warga di Kota Tangerang Terindikasi Penyakit Cikungunya

25 Juli 2022
vaksinasi

Vaksinasi Booster di Kota Tangerang Hampir Capai 50 Persen

22 Juli 2022
Siswa Korban Pencabulan di Tangerang Mendapatkan Pendampingan

Siswa Korban Pencabulan di Tangerang Mendapatkan Pendampingan

21 Juli 2022
Bithealth, Solusi Transformasi Digital Industri Healthcare Indonesia

Bithealth, Solusi Transformasi Digital Industri Healthcare Indonesia

18 Juli 2022
KILAS TANGERANG

© 2020 Kilas Tangerang.

Navigate Site

  • Tentang Kami
  • Redaksi
  • Disclaimer

Follow Us

No Result
View All Result
  • Home
  • Kilas Tangerang
  • Nasional
  • Internasional
  • Ekonomi
  • Pendidikan
  • Polhukam
  • Bisnis
  • Budaya
  • Komunitas
  • Tips
  • Ramadhan

© 2020 Kilas Tangerang.